Pertanyaan ini di tanyakan oleh
saudari septia rahmawati melalui FansPage Resmi Seputar Hukum Islam di Facebook
pada Tanggal 24 Nov 2016.
Assalamu Alaikum..
Bagaimana hukum seorang muslim yang melakukan
sholat jum’at di luar masjid atau di halaman kota menurut pandangan hukum-hukum
islam ?
JAWABAN :
Alhamdulillah segala puji bagi Allah SWT yang
telah memberikan petunjuk kepada kita dengan sebenar-benarnya.
Membahas tentang di mana tempat untuk melakukan
ibadah yang paling baik adalah di dalam Masjid menurut Jumhurul Ulama’ dan hal
itu sangatlah lebih baik kita sebagai muslim untuk melaksanakan ibadah di
tempat yang sudah di tentukan oleh syari’at.
Akan tetapi bolehkah kita sebagai muslim Untuk
melaksanakan sholat di selain masjid khususnya Sholat Jum’at ?
Dalam hal ini menurut Madzhab syafi’i Boleh di
lakukan sholat Jum’at meskipun bukan di dalam Masjid dengan Syarat sholat
tersebut terletak di tengah-tengah desa atau wilayah tersebut.
Salah satu Ulama’ Madzhab syafi’i yang
mengatakan hal demikian salah satunya yaitu Al-Imam An-Nawawi di dalam Kitabnya
‘Al-Majmu’ Syarh Al-Muhaddzab’ bahwa di dalam Madzhab syafi’i tidak di
syaratkan di dalam Sholat Jum’at harus di dalam Masjid.
قال الأصحاب : و لا يسترط إقامتها في مسجد ولكن
تجوز في ساحة مكشوفة بشرط أن تكون داخلة في القرية أو البلدة معدودة في خطتها .
“ Al-Ashab (Ulama’ Madzhab Syafi’i) Berkata : ‘
Tidak di syaratkan mendirikan sholat Jum’at di dalam Masjid, akan tetapi boleh
di tempat terbuka dengan syarat tempat tersebut masih di dalam desa atau kota
di dalam wilayah tersebut’ .
(Al-Majmu’ Syarh Al-Muhaddzab, Juz 04 Hal 51,
Karya Imam An-Nawawi)
Pendapat di atas juga di setujui oleh beberapa
Ulama’ di dalam Madzhab Syafi’i Rahimallah, akan tetapi ada sedikit beberapa
perbedaan di antara Madzhab Syafi’i dan Madzhab lainnya.
Adapun perbedaan tersebut Insya Allah Akan kita
bahas dalam Artikel ini.
Hukum Sholat Jum’at di luar Masjid Menurut
pandangan beberapa Madzhab serta Alasan dan syaratnya.
هل تصح صلاة الجمعة في الفضاء ؟
اتفق ثلاثة من الأئمة على جواز صحة الجمعة في
الفضاء , و قال المالكية : لا تصح إلا في المسجد .
“ di sepakati Oleh tiga Madzhab (Syafi’i ,
Hanafi , Hanbali) Bahwa Sholat Jum’at di luar Masjid BOLEH dan SAH.
Akan tetapi di dalam Madzhab Maliki mengatakan Tidak sah sholat Jum’at
kecuali di lakukan di dalam masjid.
Syarat dan Alasannya sebagai berikut :
المالكية قالوا : لا تصح الجمعة في
البيوت ولا في الفضاء , بل لابد أن تؤدى في الجامع .
الحنابلة قالوا : تصح الجمعة في
الفضاء إذا كان قريبا من البناء , و يعتبر القرب بحسب العرف فإن لم يكن
قريبا فلا تصح الصلاة .
الشافعية قالوا : تصح الجمعة في الفضاء إذا كان قريبا من البناء , و حد القرب عندهم المكان
الذي لا يصح فيه للمسافر أن يقصر الصلاة متى وصل عنده .
الحنفية قالوا : لا يشترط لصحة
الجمعة أن تكون في المسجد بل تصح في الفضاء بشرط أن لا يبعد عن المصر بأكثر من
فرسخ .
Pendapat Madzhab Maliki , Hanbali , Syafi’i ,
dan Hanafi dan alasannya :
Pendapat Madzhab Maliki : ‘ tidak Sah sholat
Jum’at di rumah-rumah atau di tempat bebas (tempat terbuka selain
masjid) dan harus sholat jum’at di lakukan di dalam Masjid.
Pendapat Madzhab Hanbali : ‘Sah sholat Jum’at di
tempat bebas (tempat terbuka selain masjid) ketika sholat tersebut di
lakukan di dekat tempat permukiman wilayah (desa atau kota).
Yang di maksud dekat adalah sesuai ukuran jarak
pada umumnya dan ketika sholat di lakukan di tempat yang jauh dari permukiman
maka tidak sah sholat Jum’atnya.
Pendapat Madzhab Syafi’i : ‘Sah sholat Jum’at di
tempat bebas (tempat terbuka selain masjid) ketika sholat tersebut di lakukan
di dekat tempat permukiman wilayah (desa atau kota).
Dan ukuran dekat menurut Madzhab syafi’i
adalah tempat yang tidak sah seorang musafir Untuk mengqoshor sholatnya
ketika sampai di tempat tersebut (kurang dari masafah Qoshor).
Pendapat Madzhab Hanafi : ‘Tidak di syaratkan
melaksanakan sholat Jum’at di dalam Masjid akan tetapi boleh melakukannya di
tempat bebas (tempat terbuka selain masjid) dengan syarat tidak melebihi
perbatasan wilayah (desa) tersebut dengan ukuran farsah.
Kesimpulan : dengan kesimpulan para
Ulama’ Madzhab di atas sudah jelas bahwa di dalam Madzhab Imam Syafi’i BOLEH dan SAH melaksanakan sholat Jum’at di tempat
bebas (tempat terbuka selain masjid) dengan syarat sholat
tersebut di lakukan di tempat permukiman di wilayah-wilayah permukiman yang ada
di desa atau kota tersebut.
( Di
kutib dari kitab : ‘Kitabul Fiqh Ala Madzhabil Arba’ah, Juz 1 – Hal : 351-352,
Cet : ke 2 Maktabah Darul Kutub Islamiah, Tahun 2003M , Karya : Abdurrahman
Al-Jaziyri )
Wallahu A’lam..
Semoga Bermanfaat, AMIN.
Baca Juga Artikel Lainnya :
Hukum Sholat Jum’at Di Luar Masjid Menurut Ulama’ MadzhabSyafi’i
Hukum Musik Di Dalam Islam
Hukum Mengambil Tanah Atau Hak Orang Lain
Kisah Keberkahan Pemimpin Yang Adil
Jika Ibu Digaji Berapakah Gaji Ibu Kita
Ada Hikmah Dibalik Doa Yang belum Terkabul
0 komentar